Tottenham Tumbang, Nuno Espirito Santo Tak Bimbang

Nuno Espirito Santo tak risau meski Tottenham Hotspur tumbang dari Pacos de Ferreira. Prediksibola855.net
Nuno Espirito Santo tak risau meski Tottenham Hotspur tumbang dari Pacos de Ferreira. Prediksibola855.net

PrediksiBola855 Tottenham Hotspur kalah dari Pacos de Ferreira di play off Europa Conference League. Meski begitu, Nuno Espirito Santo tak risau dengan hasil ini.

Tottenham takluk saat bertandang ke markas Pacos de Ferreira, Estadio Capital de Movel pada leg pertama play off Europa Conference League, Jumat (20/8/2021). Spurs tumbang 0-1 akibat gol tunggal dari Lucas Silva pada menit ke-45.

Pada laga ini, manajer Tottenham, Nuno Espirito Santo, banyak menurunkan banyak pemain lapis kedua. Tak ada nama Son Heung-Min dan Hugo Lloris di starter, begitu pula Harry Kane yang kembali tak bermain.

Tampil dengan skuad lapis kedua, Tottenham kesulitan mengembangkan permainan sepanjang 90 menit. Mereka hanya membuat satu shoot on target dari dua kali percobaan tembakan.

Kekalahan ini membuat Tottenham wajib menang di leg kedua demi melaju ke babak utama. Leg kedua bakal berlangsung pada 27 Agustus mendatang di Tottenham Hotspur Stadium.

Nuno tak memungkiri kekalahan dari Pacos ini jelas hasil yang mengecewakan. Meski demikian, pria asal Portugal asal Portugal ini tak terlalu risau.

Ia yakin tim asuhannya bakal segera bangkit. The Lilywhites kini langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya yaitu menghadapi Wolverhampton Wanderers di Liga Inggris pekan ini, Minggu (22/8/2021).

“Tentu saja ini sangat berdampak. Tidak ada yang suka kalah atau tidak bermain bagus. Ada hal baik yang menghilang,” ujar Nuno dikutip dari Independent.

“Ini sepak bola. Ada naik dan turun tetapi mereka harus bangkit kembali. Inilah yang akan kita lakukan.”

“Kami akan bekerja besok untuk mempersiapkan laga berikutnya. Bagian yang baik dari sepak bola adalah memberi Anda kesempatan segera dan kami memiliki kesempatan pada hari Minggu,” jelasnya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *