Rashford Kasih Sinyal Sancho Akan Gabung MU?
|
PrediksiBola855 Kepindahan Jadon Sancho ke Manchester United tampaknya segera menjadi kenyataan. Winger MU Marcus Rashford memberi sinyal transfer itu akan terjadi.
Sancho merupakan buruan MU sejak dua tahun silam. Setan Merah gagal mendatangkan pemain muda Inggris itu pada musim panas tahun lalu karena Borussia Dortmund membanderol 108 juta paun.
Namun, seiring dengan terjadinya pandemi virus corona Dortmund melunak sehingga menurunkan harga Sancho. Menurut laporan Daily Mail, Dortmund bersedia melepas Sancho ke MU dengan kesepakatan yang mencapai 77 juta paun yang meliputi harga transfer sebesar 73 juta paun dan 4 juta paun dalam bonus-bonus.
Disebutkan pula, pengumuman kepindahan Jadon Sancho ke Old Trafford akan dilakukan tidak lama lagi.
Marcus Rashford dan Sancho saat ini sedang membela timnas Inggris di Piala Eropa 2020. The Three Lions baru saja memastikan langkahnya ke perempatfinal usai menghempaskan Jerman 2-0.
Rashford memberikan indikasi bahwa kompatriotnya itu akan bergabung dengannya di MU melalui media sosial. Rashford menanggapi cuitan seorang suporter the Red Devils yang memintanya mengumumkan transfer Jadon Sancho.
“Umumkan Sancho Marcus,” cuit akun @unitedcloud di Twitter.
“Iya,” jawab Rashford.
Indikasi Rashford tentang transfer Sancho ke MU diperkuat oleh jurnalis top Fabrizio Romano. Menurut dia, MU dan Dortmund akan segera menuntaskan kesepakatan itu.
“Kesepakatan Jadon Sancho dalam proses… agen Marcus Rashford tahu. Manchester United dan Borussia Dortmund akan berhubungan langsung dalam beberapa jam ke depan untuk menuntaskan juga detail-detail akhir dari kesepakatan/struktur pembayaran [sekitar 90 juta euro],” kata dia.
Manchester United kepincut Sancho setelah bersinar selama empat musim di Dortmund. Pesepakbola berusia 21 tahun itu telah membuat 50 gol plus 64 assist dalam 137 penampilan untuk Die Borussen di seluruh kompetisi.